Pura Pakualaman
Lokasi: Jl. Sultan Agung, Kotamadya Yogyakarta, DIY
Kategori: Wisata Heritage
Pura Pakualaman adalah Istana Kadipaten yang terletak di sebelah timur Kraton Yogyakarta. Sejarah keberadaan kadipaten ini tidak lepas dari sejarah Kasultanan Yogyakarta. Istana yang didirikan pada awal abad XIX M ini saat menjadi tempat tinggal Sri Paduka Paku Alam IX beserta keluarganya.
Pura Pakualaman dibangun pada tahun 1813 oleh Pangeran Notokusuma, putra Sultan HB I mendapat gelar Kanjeng Gusti Pangeran Adipati Arya (KGPAA) Pakualam I oleh Raffles. Hal ini didukung oleh Sultan HB II yang tak lain saudaranya. Pakualam I dikenal juga sebagai Pangeran Merdiko.
Sebagaimana Pura Mangkunegaran di Surakarta, pura Pakualaman juga menghadap ke selatan. Sebelum masuk ke area Pura, maka terdapat sebuah alun-alun di depan Pura yang banyak ditanami pohon beringin. Kemudian masuk melalui regol Danawara yang berhiaskan tanggal dibuatnya 7-8-1884. Di bagian dalam cepuri, terdapat taman dan bangunan inti, di antaranya pendapa Bangsal Sewatama, Dalem Ageng Prabasuyasa yang memuat pasren dan kamar pusaka, Bangsal Sewarengga, Gedhong Maerakaca, Bangsal Parangkarsa, dan Gedong Purwaretna. Bangunan-bangunan tersebut sebagian berfungsi seremonial dan ada pula yang menjadi bangunan penunjang kehidupan sehari-hari Sri Paku Alam dan keluarga intinya.
Buka : Selasa, Kamis, Minggu 09.30-13.30
Sumber: Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Yogyakarta, 2011
Link: www.joglosemar.co.id/pakualaman.html